BANGKA BARAT KEP.BABEL TRIBUNPOST.COM — Babinsa Koramil 431-01/Jebus, Sertu Harun bersama Tim Gugus Tugas Kecamatan Parittiga melaksanakan kegiatan Pemakaman Jenazah atas nama Romrah, usia 54 Tahun, alamat Dusun Setasiun, RT.07, Desa Sekar Biru Kecamatan Parittiga yang terindikasi terpapar Virus Covid-19 di TPU Gudang Papan Desa Sekar Biru Kecamatan Parittiga Kabupaten Bangka. Jum’at, (27/08/21)

Danramil 431-01/Jebus, Kapten Czi Maharuddin, saat dihubungi awak media melalui Watshaapnya, menyampaikan.”
“Kegiatan ini untuk memastikan prosesi pemakaman berjalan dalam keadaan aman dan lancar, tidak ada hambatan,” Terangnya
“Untuk Warga yang ada di acara pemakaman agar tetap mengikuti Protokol kesehatan sesuai ketentuan dari Pemerintah agar terhindar dari Covid-19,” Pungkasnya
Babinsa Koramil 431-01/Jebus, Sertu Harun menambahkan,
“Kami selaku Babinsa mendampingi prosesi pemakaman secara Protokol Kesehatan Covid-19 dan agar dengan kehadiran Babinsa bisa terus memberikan kenyamanan dan keamanan kepada Masyarakat binaannya masing-masing.” Harapnya
“Kami berharap akan tetap bersinergi dengan Masyarakat melawan dan memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 ini, supaya kita semua bisa beraktivitas kembali seperti biasa.
Tarmizi Yazid – Perwakilan Bangka Belitung